Minggu, 07 Januari 2018

Cara Beternak Burung Merpati



Siapa yang tidak suka dengan memilihara hewan, jelas dengan berkembangnya jaman saat ini banyak sekali orang suka dengan memilihara hewan, apalagi ketika dari memilihara hewan tersebut bisa di jadikan sebagai mata pencarian, jelas semua orang menginginkannya. Contohnya seperti berbisnis burung merpati, apakah anda mengenal dengan hewan burung merpati? Jelas harusnya anda sudah mengenal dengan burung tersebut bukan? Lalu bagaimana kah cara bertenak burung merpati untuk mendapatkan keuntungan? Berikut cara bertenak burung merpati dengan benar
  •  Memilih Indukan Yang Bagus

Sebelum memulai usaha burung merpati, sebaiknya harus terlebih dahulu memilih indukan yang bagus agar perkembangan dan produksi yang dihasilkan bagus yaitu sebagai berikut:
  1. Berasal dari indukan sebelumnya yang bagus dan berkualitas
  2. Memilih burung darah sehat, agresif /aktif, bulu bagus, warna bagus, dan tidak abnormalitas.
  3. Tidak dalam keadaan sakit atau terserang penyakit.
  4. Memiliki produksi yang baik dan normal.
  5. Nafsu makan meningkat baik pada jantan dan betina.
  6. Organ reproduksi normal.

  • Mempersiapkan Kandang

Beternak burung merpati ada dua tipe kandang yaitu:
  1. Sistem Kandang Kurung
    Sistem kurung adalah salah satu sistem budidaya burung merpati dengan tidak melapaskan burung keluar dari sangkar atau kandang. Sistem kandang kurung ini tidak baik untuk darah, dikarenakan akan menghambat pergerakan dari burung merpati. Namun, anda juga  bisa menggunakan kandang ini dengan ukuran yang cukup besar misalnya berukuran 1 x 1 x 2 m atau bahkan lebih dan anda bisa menggunakan terpal dari importir terpal untuk atap kandangnya.
  2. Sistem Lepas Kandang
    Sistem ini juga bisa anda terapkan dengan cara melepaskan dan membiarkan burung tetap terbang bebas. Namun, sebaiknya latihlah terlebih dahulu burung agar kembali kandang atau sangkarnya. Untuk ukuran kandang bebas ini, berukuran relatif kecil dibandingkan dengan sistem kandang kurung yaitu 30 x 30 x 30 cm atau lebih kurang. Dalam metode kandang ini sebaiknya digunakan ketika  indukan sudah bertelur dan mengeramai telurnya.

  •  Merawat dan Memberi Pakan Burung

Merawat burung adalah salah satu kunci keberhasilan dan kesuksesan dalam usaha ternak burung merpati. Cara merawatnya adalah dengan cara membersihkan kandang, memelihara kebersihan burung, memberikan pakan dan minum serta menambahkan pakan tambahan yang banyak mengandung vitamin dan mineral.
Selain itu, memisahkan burung merpati yang sakit dan mengobati sehingga mencegah penularan serta penyebaran burung yang lainnya. Kamu juga bisa memberikan obat-obat antibiotik, dan melakukan vaksin untuk menghindari penyakit yang berbahaya.
  • Menjodohkan Burung Merpati

Menjodohkan burung merpati atau mengawinkan burung merpati adalah salah satu yang penting dan harus dilakukan untuk meningkatkan perkembangan usaha beternak burung merpati. Proses penjodohan ini dapat dilakukan dengan cara memasukan indukan jantan dan indukan betina dalam satu kandang. Ketika malam hari ditutp dengan kain gupon dan pagi hari dimandikan, lalu dijemur di sinar matahari.
Setelah itu, keringkan burung dan masukan kembali kedalam kandag lagi serta beri pakan. Lakukan hal tersebut 3 hari atau bahkan lebih sampai benar-benar terjadinya perkawinan antara indukan betina dan jantan.  Bila sudah bertelur, sebaiknya indukan jantan di pindahkan kekandang lain agar tidak menganggu proses pengeraman.
  • Proses Mengeram dan Menetas Telur

Proses mengerami telur burung merpati ini akan berakhir 19 – 21 hari. Telur betina yang dapat dihasilkan adalah dua butir/indukan. Agar telur dapat menetas dengan baik sebaiknya gunakan sarang yang terbuat dari jerami dan kandang terbuat dari bambu.

  •  Pemberian Pakan anakan burung merpati

Ketika anakan burung merpati sudah menetas pemberian pakan sebaiknya menggunakan pakan pellet yang dihancurkan dan disuapkan. Setelah beberapa minggu bisa anda berikan pakan jagung 2 kali dalam sehari. Selain itu, anda juga harus melakukan perawatan pada anakan agar cepat tumbuh dan berkembang dengan maksimal. Dapat dilakukan dengan melakukan vaksinasi, pemberian pakan yang berkualitas dan mengandung banyak vitamin serta juga mengatasi beberapa penyakit yang sering menyerang.

  •  Pemanenan Burung Merpati


Burung merpati bisa di jual pada fase peneluran dengan cara memisahkan indukan dengan telurnya, dan fase anakan yang dapat anda jual ketika telur sudah menetas. Namun, sebelum penjualan dilakukan sebaiknya dilakukan penseleksian untuk menentukan kualitas telur dan anakan yang akan dipasarkan.

1 komentar:

  1. The best online casinos in the UK ✔️ Casinos with Casino Site
    List betway login of the 카지노사이트 best online casinos accepting UK 퍼스트카지노 players! Our top casino sites are: Bovada, LeoVegas, Spinomenal, Play'n GO, 888casino.

    BalasHapus